PANGKALPINANG, aquilaindonesia.com – Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza apresiasi Pemkot Pangkalpinang dengan memberikan edukasi terkait kebersihan dan gotong royong kepada siswa – siswi di Kota Pangkalpinang yang turut mengikuti kegiatan Gotong Royong Akbar di Lingkungan Pantai Pasir Padi Kota Pangkalpinang.
Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza menyampaikan DPRD Kota Pangkalpinang Bersama Pemkot Pangkalpinang mendukung pentingnya menjaga kebersihan sehingga terbebas dari berbagai penyakit, karena lingkungan yang kotor menjadi sumber bibit penyakit yang dapat menyerang kita semua.
“DPRD Pangkalpinang mendukung Program Gotong Royong Akbar ini, terutama yang paling penting kita menjaga kebersihan di sekitar lingkungan rumah kita dan tentunya lingkungan di Kota Pangkalpinang,” kata Abang Hertza. Senin (26/02/24).
Ia menambahkan, apalagi program ini sangat bagus untuk mengedukasi generasi muda khususnya siswa – siswi di Kota Pangkalpinang dalam upaya untuk menumbuhkan solidaritas, wujudkan kebersamaan gotong – royong dan peduli lingkungan bersih di Kota Pangkalpinang
“Edukasi tentang kebersihan lingkungan sangatlah penting kepada generasi muda khususnya kepada anak – anak usia dini, sehingga generasi muda peduli untuk bersama sama peduli lingkungan bersih di Kota Pangkalpinang,” pungkasnya. (sywl)