Hudarni Rani “Pendiri” Negeri Tong Ngin Fan Ngin Jit Jong

oleh -

Sebagai wartawan yang sudah berkarya di Kepulauan Bangka Belitung selama 21 tahun lebih, saya menjurnal dari berbagai peristiwa dan momentum.

Hudarni Rani, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung saya catat sebagai pribadi yang menggaungkan spirit “Tong Ngin Fan Ngin Jit Jong” dan framing spiritnya hingga kini begitu mengakar bertransformasi indah ke lintas generasi maupun generasi muda Babel.

Maka tidak berlebihan manakala kita menobatkan Hudarni Rani yang kini menjadi senator Babel, Anggota DPD RI sebagai “Pendiri” Negeri Tong Ngin Fan Ngin Jit Jong.
Hudarni Rani merupakan Gubernur Pertama Definitif 2002-2007 pasca Bangka Belitung menjadi Provinsi, 21 November 2000 yang komit dan konsisten senantiasa menggaungkan spirit kebersamaan itu. Dari gubernur ke gubernur spirit itu digaungkan terus dengan intensitas yang berbeda seperti Gubernur Eko Maulana Ali, Gubernur Rustam Effendi, Gubernur Erzaldi Rosman, Anggota DPR RI Bambang Patijaya, Ketua DPRD Babel pertama Emron Pangkapi, Pejuang Provinsi Amung Tjandra, Johan Murod dan Agus Adaw.

Tinggalkan Balasan